Pengembangan Layanan NICU RSUD Pariaman
Direktur RSUD Pariaman
RSUD Pariaman selalu berupaya dalam meningkatkan pelayanan yang paripurna. Hal ini terbukti pada kamis, 09 Juni 2022, RSUD Pariaman kembali menambah jumlah peralatan medis pada NICU (Neonatal Intensive Care Unit) RSUD Pariaman. RSUD Pariaman menambahkan sebanyak 5 unit Monitor CPAP dari yang sebelumnya berjumlah sebanyak 3 unit. Sejak tanggal diterimanya, peralatan tersebut sudah digunakan dan dapat beroperasi dengan baik. Selain memiliki 8 Monitor CPAP, saat ini NICU RSUD Pariaman sudah dilengkapi dengan inkubator sebanyak 12 unit, infant warmer sebanyak 2 unit, dan fototerapi sebanyak 3 unit dengan teknologi canggih yang mampu memberikan penyinaran 360 derajat pada bayi.
pemeriksaan bayi oleh dokter spesialis anak
Tidak hanya berupaya mencukupi jumlah peralatan yang ada, RSUD Pariaman juga berupaya menyediakan petugas medis yang kompeten. Petugas pada NICU sudah mengikuti berbagai macam pelatihan dan tersertifikasi dengan baik. Pelatihan tersebut diantaranya Pelatihan Resusitasi, Perawatan Metode Kanguru, Manajemen Laktasi, Tata Laksana Terkini Ikterus Neonatorum, serta Pelatihan Baby Kids SPA dan Massage.
Upaya untuk memenuhi kebutuhan peralatan dan menyediakan petugas medis yang kompeten sangat mendukung keberhasilan mutu dan tindakan pada NICU. Beberapa bayi yang pernah dirawat di NICU dengan Berat Badan Lahir Amat Sangat Rendah (BBLASR), pulang dalam kondisi hidup dan sehat diantaranya bayi dengan berat badan 700 gram yang lahir pada tahun 2019 dan bayi dengan berat badan 975 gram yang lahir pada tahun 2020. Salah satu peralatan medis yang sangat membantu dalam proses perawatan bayi ini adalah CPAP (Continuous Positive Airway Pressure). CPAP merupakan alat bantu kesehatan yang digunakan untuk menangani gangguan atau permasalahan pernapasan pada bayi karena paru-paru bayi yang belum sepenuhnya berkembang. Diharapkan dengan adanya penambahan jumlah CPAP ini, RSUD Pariaman bisa lebih banyak lagi merawat bayi yang membutuhkan CPAP.
Semoga kedepannya kami terus dapat berupaya memberikan layanan yang terbaik bagi masyarakat.
Fototerapi
Inkubator dan Monitor CPAP
Infant Warmer